Kepada Kapolresta-Dandim, Walikota GSVL perlihatkan kondisi TPA Sumompo sudah tak layak

  • Bagikan
Walikota Manado GS Vicky Lumentut bersama Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli, Dandim 1309/Manado Kolonel Inf YR Raja Sulung Purba dan Kadis DLH Manado Yanti Putri saat berada di TPA Sumompo, Rabu (03/02/2021).
Walikota Manado GS Vicky Lumentut bersama Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli, Dandim 1309/Manado Kolonel Inf YR Raja Sulung Purba dan Kadis DLH Manado Yanti Putri saat berada di TPA Sumompo, Rabu (03/02/2021).

MANADO, BERITASULUT.co.id – Walikota Manado Dr GS Vicky Lumentut (GSVL) langsung menindaklanjuti hasil rapat penanganan sampah pasca bencana alam banjir dan tanah longsor, yang digelar bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kota Manado, serta sejumlah instansi terkait.

Rabu (03/02/2021) siang, Walikota GSVL bersama Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli dan Dandim 1309/Manado Kolonel Inf YR Raja Sulung Purba, menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sumompo di Kecamatan Tuminting, dan memantau kondisi dan masalah terkini lokasi tersebut.

Kepada Kapolresta dan Dandim, Walikota GSVL memperlihatkan kondisi TPA Sumompo tersebut sudah tidak layak lagi karena sudah tak mampu menampung sampah Kota Manado. Lahan tersebut sudah menjadi bukit sampah.

Ditegaskan Walikota GSVL, solusi penanganan sampah di Kota Manado, sembari menunggu selesai pembangunan TPA Regional di Ilo-ilo, maka TPA Sumompo ini akan tetap dimanfaatkan dengan segala keterbatasan.

“Kepada seluruh masyarakat Kota Manado, mohon maaf atas kurang lancarnya penyelesaian sampah, khususnya setelah bencana banjir dan longsor baru-baru ini. Pemerintah tetap berusaha agar masalah sampah tetap teratasi,” ujar Walikota GSVL.

Dan kepada para petugas kebersihan, khususunya para pengangkut sampah, ia memotivasi agar tetap semangat bekerja membersihkan Kota Manado.

“Dengan keterbatasan yang ada, saya mengajak kawan-kawan tetap semangat dalam bekerja,” tandas Walikota GSVL, yang juga didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Manado, Yanti Putri.(DONWU)

Baca Juga:  Khadim di GMIM Yerusalem Paaldua, Pnt GSVL bicara soal pasca Pemilu
  • Bagikan