Bunaken jadi saksi Rakerda III IWO Manado, HUT ke-8 dan pengukuhan anggota baru

  • Bagikan
Foto bersama pengurus dan anggota IWO Kota Manado usai pelaksanaan Rakerda dan HUT ke-8 IWO.
Kasubbag Humas Bagian Pemhumas Setda Kota Manado Orlandow David membuka secara resmi Rakerda III IWO Kota Manado.

MANADO, BERITASULUT.co.id – Meskipun di tengah pandemi coronavirus disease atau Covid-19, namun tak mengendorkan semangat Ikatan Wartawan Online (IWO) Kota Manado dalam menjalankan aktivitas jurnalistik.

Untuk menjawab kebutuhan organisasi satu tahun kedepan, maka IWO Kota Manado menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) III tahun 2020 yang dirangkaikan dengan HUT ke-8 IWO, serta pengukuhan anggota baru IWO Kota Manado, yang digelar di salah satu resort di obyek wisata melegenda, Pulau Bunaken, Selasa (18/08/2020) malam.

Kabid PK3 Dinas Pariwisata Kota Manado Steven Runtuwene saat memberikan wejangan.

Giat di era ‘new normal’ ini diawali dengan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu Mars IWO, yang kemudian dibuka secara resmi oleh Kasubbag Humas Bagian Pemerintahan dan Humas (Pemhumas) Setda Kota Manado Orlandow David mewakili Kabag Pemhumas Sonny Takumansang.

“Semoga rekan-rekan wartawan yang tergabung dalam IWO Kota Manado akan terus menjadi mitra kerja pemerintah sebagai pewarta yang ikut memberitakan program kerja Pemerintah Kota Manado, karena media saat ini sudah menjadi pilar pembangunan bangsa,” ujar Orlandow David.

Prosesi pemasangan lilin HUT ke-8 IWO.

Giat tahunan ini lebih lengkap ketika dihadiri Kepala Bidang Pengembangan Kelembagaan dan Kapasitas Kepariwisataan Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Manado Steven Runtuwene.

“Sebagaimana mars IWO, kami harap rekan-rekan IWO Kota Manado akan tetap mengedepankan berita berimbang sebagai pedoman, cepat tepat dan disiplin. Serta menghindari berita bohong atau hoaks juga menjadi jurnalis santun sebagaimana tagline IWO Kota Manado,” ucap Steven Runtuwene, yang juga mantan Kabag Humas Setda Kota Manado.

Foto bersama pengurus dan anggota IWO Kota Manado usai pelaksanaan Rakerda dan HUT ke-8 IWO.

Giat dilanjutkan dengan rapat yang dipimpin langsung Ketua IWO Kota Manado Agriyanto Reppy, yang kemudian menghasilkan beberapa rencana kerja strategis, termasuk kesiapan program di era new normal.

“Semoga program kerja yang telah kita rencanakan satu tahun kedepan ini, akan terealisasi dengan baik, untuk kemajuan kita bersama,” harap Anto, sapaan akrabnya.

Baca Juga:  Mendur bersaudara, fotografer Minahasa perekam sejarah Indonesia

Di akhir Rekerda III, dilanjutkan pemasangan lilin HUT ke-8 IWO. Uniknya, karena giat tetap dilakukan dengan protokol kesehatan karena memakai masker, maka lilin tidak ditiup melainkan dikipas-kipas sampai lilinnya padam.(DONWU)

  • Bagikan