Bitung, BERITASULUT.co.id – Kepolisian terus mendalami kasus bentrokan antara massa pro Palestina dengan organisasi masyarakat (ormas) di Kota Bitung, Sulawesi Utara (Sulut) yang terjadi Sabtu (25/11/2023) kemarin.
Dan Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto memastikan kondisi di lokasi telah kondusif.
“Sekarang sih suasanya sudah relatif kondusif. Sudah masing-masing meninggalkan tempat,” ujarnya.
Meski demikian, Irjen Setyo menegaskan bahwa aparat gabungan TNI-Polri sedang fokus meningkatkan patroli di sejumlah titik di Kota Bitung. Hal ini dilakukan agar situasi kondusif tetap terjaga.
“Sudah kondusif, tinggal kami menjaga sampai besok pagi hingga hari-hari berikutnya tidak ada masyarakat terprovokasi. Semuanya memahami harus dituntaskan, harus diselesaikan dan tidak ada masalah di hari-hari berikutnya,” paparnya.
Sementara itu, Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri juga menyatakan saat ini wilyahnya sudah dalam keadaan kondusif dan aman.
Ia pun mengimbau seluruh masyarakat kota Bitung untuk bersama-sama menjaga situasi dan kondisi tetap kondusif.
Pemerintah bersama semua pemangku kepentingan seperti tokoh agama, tokoh masyarakat dan unsur TNI-Polri kini sedang bersama-sama di lapangan untuk menyelesaikan selisih paham.
“Untuk itu marilah kita bersama-sama mendukung upaya pemerintah di lapangan dengan tidak menyebarkan foto dan video yang dapat memprovokasi berbagai pihak,” ajak Maurits.
(cnni)