Tudingan Oknum Pejabat di Tomohon Sebut Capres Prabowo Pendusta Bikin HVK Angkat Bicara

  • Bagikan
Herol V Kaawoan.

Manado, BERITASULUT.co.id – Komentar salah satu oknum pejabat ASN lingkungan Pemkot Tomohon di WA Group yang sementara beredar yang menuding salah satu kandidat calon presiden yakni Prabowo Subianto pendusta dan pemecah bela bangsa menuai banyak reaksi.

Politisi Partai Gerindra, Herol V Kaawoan (HVK) pun angkat bicara.

“Sebagai kader Partai Gerindra yang ketua umum kami adalah Bapak Prabowo Subianto, saya berinisiatif untuk mengkoordinasikan hal ini ke Inspektur Provinsi Sulut, dan sudah dikomunikasikan langsung dengan pak inspektur,” ujar HVK, Selasa (31/10/2023).

“Dan atas koordinasi dengan beliau, ia mengarahkan kami terlebih dahulu mencari tahu kebenaran terkait hal ini sambil pihak inspektorat provinsi juga mengkoordinasikan hal ini ke berapa pihak terkait,” katanya.

Selaku kader Partai Gerindra yang duduk di DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dirinya mengaku sangat kecewa dan tidak terima dengan komentar tersebut.

Apalagi keluar dari mulut seorang ASN yang punya jabatan strategis di Pemkot Tomohon.

“Yang harusnya menjadi aparat memberikan contoh dan teladan kepada bawahannya. Karena beliau ini merupakan aparat pengawas internal pemerintah (APIP) yang merupakan bagian yang menjunjung tinggi netralitas ASN di Kota Tomohon,” jelas HVK.

Akan lagi, kata HVK, Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo selalu menyampaikan agar mendukung pelaksanaan pemilu damai 2024, menjaga keamanan dan ketertiban, tidak terpancing dengan pemberitaan atau berita hoax dan menjaga pemilu berjalan aman jujur dan adil.

  • Bagikan