Kata mendengar (Ibr. sama’) arti dari kata ini bukan hanya mendengar tetapi juga berarti memperhatikan dan menaati.
Kata sama’ (ay.1) digunakan dalam dua bentuk sekaligus: bentuk Qa1 Infinitif dan Qal Imperfek: ‘im-samo`a tisma`.
Dalam penggunaan seperti ini maknanya adalah penegasan kata kerja tersebut dan karenanya diterjemahkan: jika kau akan mendengarkan dengan sungguh-sungguh.
Itu berarti, maknanya bukan mendengar secara pasif melainkan mendengar dengan aktif: sungguh-sungguh mendengar, memperhatikan dan menaati.
Sedangkan kata melakukan dengan setia (Ibrani: lismor la’asot = melakukan dengan hati-hati, dengan penuh perhatian) dan berpegang pada perintah TUHAN (Ibrani: tismor memelihara, menjaga) menggunakan kata kerja yang sama: samar.
Kata ini artinya bukan hanya sekedar menjaga dan memelihara tetapi juga bermakna melakukan dengan hati-hati, dengan penuh perhatian.
Melakukan dengan setia adalah upaya untuk menjaga dan memelihara perintah/Firman Tuhan Allah tersebut.
Kata jalan dalam kalimat hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya, menggunakan kata Ibrani derek yang berarti cara, kebiasaan, sikap/tindakan, perilaku.

















