“Salah satu bukti, yakni meski kurang dari 6 bulan kepemimpinan ODSK sudah ada jalur penerbangan international Manado ke beberapa kota di China. Kemudian yang naik kelas Korem ke Kodam selain itu Polda Sulut dipimpin Bintang Dua, Kantor Imigrasi, Kantor Karantina statusnya meningkat,” ujarnya.
Selain itu, pembangunan infrastruktur jalan tol, jalan layang, bendungan, dua kawasan ekonomi khusus.
Indikator keberhasilan lainnya, seperti surplus dalam export, nilai tukar petani (di atas 100), Index Pembangunan Manusia Sulut 73.81 (nasional 72.91).
“Pertumbuhan ekonomi dari tahun ke tahun di atas rata-rata nasional, menjadi bukti keberpihakan ODSK terhadap rakyat,” ujar Frederik.
(bsc)