Manado, BERITA SULUT – Wali Kota Manado Dr GS Vicky Lumentut (GSVL) melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pengintegrasian Closed-circuit Television (CCTV) dengan Command Center Polda Sulut.
Penandatanganan MoU yang dilakukan di Mapolda Sulut, Jalan Betesdha Ranotana, Selasa (20/04/2021) pagi, dihadiri langsung Kapolda Sulut Irjen Pol Nana Sudjana, Wakapolda Sulut Brigjen Pol Rudi Darmoko, Gubernur Sulut Olly Dondokambey, juga dari PT Angkasa Pura, serta pihak swasta seperti Mantos dan Megamall.
Pemkot Manado sendiri mengintegrasikan sedikitnya 117 CCTV yang tersebar di beberapa titik di Kota Manado. Sedangkan dari Pemprov Sulut dan pihak lainnya belum diketahui.
Wali Kota GSVL berharap, dengan diintegrasikannya CCTV di Command Center Polda Sulut, aparat keamanan bisa memantau aktivitas masyarakat, khususnya menyangkut keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Serta dalam CCTV ini bisa juga memantau aktivitas kerumunan masyarakat yang melanggar protokol kesehatan, berpotensi penyebaran Covid-19,” ujarnya.