Manado, BERITASULUT.CO.ID – Ratusan DPC, PAC, Ranting, Kader dan Satgas PDI Perjuangan Bolaang Mongondow lengkap dengan atribut partai, mendatangi kantor DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara (Sulut), Kolongan, Minut, Sabtu (7/12/2024).
Terpantau, para kader partai membawah dua spanduk yang dibentangkan dengan bertuliskan “Pecat Yasti Soepredjo Mokoagow, YSM Biang Kerok Kekalahan PDI Perjuangan”.
Ketua PAC Dumoga Tengah Franly Rondonuwu membacakan pernyataan sikap, sebagai berikut:
PERNYATAAN SIKAP
Merdeka.. Merdeka., Merdeka
Pelanggaran Organisasi Dra. Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow dalam Pemilihan Kepala Daerah Sulawesi Utara dan Kabupaten Bolaang Mongondow.
Saudara-saudari sekalian,
Hari Ini kami berdiri di sini untuk menyampaikan pernyataan sikap yang tegas terhadap tindakan pelanggaran yang dilakukan oleh Dra. Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow, anggota DPR RI Frakai PDI Perjuangan Komisi V, terkait dengan Pemilihan Kepala Daerah di Sulawesi Utara dan Kabupaten Bolaang Mongondow.
Pelanggaran yang dilakukan oleh Dra. HJ. Yasti Scepredjo Mokoagow sangat merugikan partai dan calon-calon yang diusung oleh PDI Perjuangan, serta mencoreng nama besar organisasi kita.
Meskipun partai telah mengusung pasangan calon yang jelas, yakni Drs. Steven O.E. Kandouw dan Letjen TNI (Purn) Alfred Deny D. Tuejeh untuk Gubernur Sulawesi Utara, serta Dr. Ir. Limi Mokodompit MM dan Welty Komaling SE MM untuk Kabupaten Bolaang Mongondow, Dra. Hj.
Yasti Justru memilih untuk mendukung pasangan calon lain yang diusung oleh tujuh partai berbeda.
Tindakan ini adalah sebuah pengkhianatan terhadap keputusan partai dan merusak persatuan serta soliditas PDI Perjuangan.