MTPJ GMIM 13-19 Februari 2022: Integritas dan komitmen pelayan Tuhan

  • Bagikan

Saat ini dibutuhkan Pelayan Tuhan yang betul-betul mau melayani tanpa pamrih, bukan sekedar cari nama dan popularitas, bukan hanya menjadi batu loncatan untuk mencapai tujuan yang lain.

Jika demikian lebih baik mengundurkan diri dan mengurungkan niatnya untuk melayani Tuhan dan sesama. Gereja yang bertumbuh bukan hanya ditentukan dengan ketambahan anggota (kuantitas) tapi iman yang berbuah dalam tindakan-tindakan (kualitas).

Gereja yang misioner dan unggul dalam melayani dituntut dalam pelayanan para hamba (pelayan) Tuhan yang bermutu dan berkualitas serta suka belajar, bersedia mempersembahkan dirinya untuk Tuhan dengan mematuhi segala Firman Tuhan, memahami Tata Gereja GMIM dan menjalankan program yang diputuskan dalam Sidang Majelis di semua aras.

Berkaitan dengan hal ini, maka perenungan disepanjang minggu ini diangkatlah tema “Integritas dan Komitmen Pelayan Tuhan”.

PEMBAHASAN TEMATIS

Pembahasan Teks Alkitab (Exegese)

Kitab 2 Korintus 11:7-33, dilatarbelakangi oleh jemaat yang merasa terhina karena Paulus menolak bantuan yang mereka berikan kepadanya. Justru ia hanya menerima pemberian dari jemaat lain. Apa yang Paulus lakukan dianggap oleh jemaat sebagai penghinaan, dan ia egois (mementingkan diri sendiri).

Namun bagi Paulus alasannya tidak menerima karena ia tidak ingin membebani jemaat Korintus yang ia layani karena ia memberitakan Injil Allah kepada mereka dengan cuma-cuma (ay.7-8).

Baca Juga:  MTPJ GMIM 10-16 Oktober 2021: Memilih Pelsus yang Diteladani
  • Bagikan