Manado, BERITASULUT.co.id – Di penghujung tahun 2021 ini, penghargaan bergengsi diterima Bank SulutGo dari Bank Indonesia (BI).
Bank Indonesia memberi apresiasi atas tata kelola dan kinerja baik para pelaku ekonomi, melalui penganugerahan Penghargaan Bank Indonesia 2021, yang digelar di Gedung BI Perwakilan Sulawesi Utara, Jln 17 Agustus Manado, Rabu (24/11/2021) pagi.
Dan Bank SulutGo berhasil meraih penghargaan sebagai Bank Pengelola Uang Rupiah Terbaik di Sulut Tahun 2021, dimana penghargaan tersebut diserahkan langsung Gubernur Sulut Olly Dondokambey.
Kepala BI Perwakilan Sulut Arbonas Hutabarat menjelaskan, penghargaan tersebut diberikan kepada para pelaku ekonomi dan tokoh bangsa yang dalam beberapa waktu terakhir telah memberikan kontribusi dan kinerja terbaiknya untuk mengawal dan memajukan perekonomian Sulut, serta memberikan inspirasi bagi peningkatan kualitas dan tata kelola perekonomian bangsa.
“Pemberian penghargaan ini juga merefleksikan jalinan sinergi antara Bank Indonesia dan para pelaku ekonomi yang bersama-sama pemerintah, OJK dan LPS berupaya mewujudkan stabilitas makroekonomi, serta memfasilitasi akselerasi pertumbuhan ekonomi secara sehat dan berkesinambungan,” ujarnya.
Direktur Utama Bank SulutGo Revino Pepah yang menerima langsung penghargaan tersebut mengatakan, bahwa penghargaan yang diperoleh dimana Bank SulutGo mendapat Peringkat Ketiga Kategori Capaian Kontrak Kinerja Penarikan Bank Terbaik dan Peringkat Kedua Bank dengan Jumlah Penarikan UPK 74 Tertinggi.
“Hal ini tentunya tidak akan diperoleh tanpa dukungan seluruh shareholder dan stakeholders serta seluruh masyarakat Sulut dan Gorontalo. Jadi kami mengucapkan terimakasih atas kepercayaan masyarakat,” ujar Pepah.
Gubernur Sulut Olly Dondokambey turut bangga atas prestasi yang diperoleh Bank SulutGo.
“Diharapkan dengan penghargaan ini akan lebih memotivasi pengurus dan karyawan agar meningkatkan peranan Bank SulutGo selaku Bank Daerah milik Pemprov Sulut dan kabupaten/kota se-Sulut agar memberikan manfaat yang lebih besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Olly.
(donwu)