https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-5042428186675242

Steven Kandouw Serahkan SK 1.458 PPPK Pemprov Sulut: Harus Berpikir Out of the Box!

Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Drs Steven Kandouw menghadiri penandatanganan perjanjian kerja, pengarahan dan penyerahan petikan Surat Keputusan (SK) Gubernur Sulut tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Pemprov Sulut Tahun 2023, bertempat di Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulut, Jl 17 Agustus, Kota Manado, Selasa (2/7/2024) pagi.

Manado, BERITASULUT.CO.ID – Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Drs Steven Kandouw menghadiri penandatanganan perjanjian kerja, pengarahan dan penyerahan petikan Surat Keputusan (SK) Gubernur Sulut tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lingkungan Pemprov Sulut Tahun 2023, bertempat di Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulut, Jl 17 Agustus, Kota Manado, Selasa (2/7/2024) siang.

Kepada 1.458 pegawai yang menerima petikan SK PPPK, Wagub Steven Kandouw berharap dijadikan momentum dan tanda memasuki periode baru dalam kehidupan.

“Banyak selamat. Tadi dilaporkan rangkaian PPPK dari bulan September 2023 dan baru dilantik hari ini, cukup panjang dan melelahkan. Ada banyak yang gugur. Anda yang lolos mengalahkan mereka,” ujarnya.

Ia mengingatkan, status saat ini sudah PPPK bukan lagi THL. Usia pensiun sampai 58 tahun. Walaupun dalam perjanjian kerja itu direvew setiap tahun. Ibarat mata uang sisi satu yang enak-enak dan disisi lain punya tanggung jawab yang baru.

“Anda sama dengan PNS. Tinggal bedanya tidak ada pensiun. Tugas dan tanggung jawab jelas sama dengan PNS. Semua punya tupoksi masing-masing,” tegas Steven Kandouw.

Wagub juga mengingatkan agar PPPK harus tingkatkan disiplin dan dertiminasi dan harus berpikir out of the box.

Berpikir out of the box adalah bagaimana berpikir dari sudut pandang yang lain sehingga berbeda dengan kebanyakan orang.

“Anda dituntut berpikir tidak konvensional. Anda harus berpikir out of the box, harus mampu berinovasi. Jangan jadi pegawai biasa biasa. Harus jadi extraordinary people,” pintanya.