Makna dan Implikasi Firman
Orang percaya harus mengenakan manusia baru artinya hidup dalam pertobatan untuk terus membaharui diri dalam terang Firman Tuhan atau hidup dalam kemurnian ajaran Kristus dan dalam pertobatan yang sesungguhnya.
Oleh karena itu mengimplementasikan manusia baru sebagai bentuk pembaharuan hidup harus dinampakkan dalam beberapa hal:
Kehidupan orang percaya masa kini tidak boleh terpengaruh dengan perubahan dan gaya hidup yang negatif, tetapi justru harus menjadi agen perubahan hidup sesuai dengan Firman Tuhan.
Menjadikan Firman Tuhan dalam Alkitab sebagai sumber kebenaran yang tidak akan pernah berubah, tetapi justru akan membawa perubahan bagi kehidupan manusia.
Memanfaatkan kemajuan di era disrupsi ini sebagai peluang dan sarana untuk memberitakan Firman Tuhan dan kebenarannya melalui: Whatsapp, Youtube, Facebook, Instagram, Twitter, Tiktok, Zoom, dan lain sebagainnya.
Bukan sebaliknya sebagai sarana untuk memfitnah, menyampaikan berita bohong (hoax), ancaman, penipuan, penyesatan, pornografi, dan perbuatan tercela lainnya yang disebut sebagai pola hidup “manusia lama”.